RACIKAN MASKER WAJAH YANG SEHAT part 1


Kandungan vitamin dan mineral pada buah segar dan bahan makanan sangat baik untuk kesehatan. Kecuali dimakan, juga bisa dimanfaatkan sebagai bahan alami merawat kecantikan kulit. Mudah didapat dan bisa diracik sendiri. Membuat masker alami tak sulit dilakukan. Beberapa bahan makanan ini bisa dipadupadan untuk perawatan kulit agar lebih kencang, lembap dan kencang.

6. Strawberry dan champagne


Ekstrak minyak biji anggur dalam champagne ternyata baik untuk anti penuaan dan kaya vitamin C dan E. Ditambah strawberry yang mencerahkan tak hanya  tetapi juga melindungi kulit dari radikal bebas, dan mengurangi kerutan. Campur dua strawberry dan dua sendok makan champagne Ulaskan pada wajah sebelum tidur, lalu bilas keesokan hari.

7. Kuning Telur


Kuning telurnya bisa digunakan untuk masker rambut yang dipadukan dengan bubuk kayu manis. Rambut yang kering dan kusam pun akan ditangani oleh ramuan ini.Campurkan dua kuning telur, 2 sendok teh minyak zaitun, dan setengah sendok teh bubuk kayu manis. Lumurkan pada ujung rambut, dan biarkan menyerap selama 15 menit sampai 1 jam. Kemudian bilas dengan air hangat.

8. Cuka Apel


Untuk atasi masalah dengan jerawat, paduan cuka apel, rosemary, yogurt, dan ragi. Satu sendok makan cuka apel, satu tangkai rosemary, 100 gram yogurt, dan 60 gram ragi. Pertama-tama, campurkan rosemary dan cuka apel, lalu biarkan selama semalam. Kemudian, campur semua bahan sisanya lalu olesi wajah. Diamkan selama 15 menit dan bilas.

9. Teh Hijau


Teh hijau adalah salah satu bahan yang mengandung banyak antioksidan. Cukup 2 sendok makan madu, 1 sendok makan minyak zaitun, dan satu sendok makan, dan satu kantung teh hijau. Campurkan ketiganya, oleskan pada wajah, biarkan selama 15 menit, lalu bilas.

10. Kopi


Kopi bubuk yang bertekstur kasar juga baik untuk wajah. Kafein dalam kopi dapat mengurangi sembap pada daerah mata dan juga berfungsi untuk menenangkan serta melembutkan. Campurkan satu sendok teh minyak kelapa, 60 gram yogurt, dan 2 sendok makan bubuk kopi. Campur, oleskan ke wajah, biarkan selama 15 menit, kemudian bilas.

SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar

Bebas tapi tetep jaga kesopanan berkomentar ya gan n sis juga ^_^