Liu Bolin, seniman asal China yang terkenal lewat karya-karyanya, “seni siluman”, kembali membuat dunia terkesima. Liu baru-baru ini memamerkan karya seninya di Galeri Seni Eli Klein di New York, Amerika Serikat.
Di situ ia sukses menyatu dengan sejumlah latar yang menjadi bagian dari karya seninya seperti rak mainan dan rak majalah. Liu mampu berdiri hingga lebih dari sepuluh jam agar karya yang dihasilkan terlihat sempurna. Pria berusia 40 tahun ini amat perfeksionis. Mereka yang lewat di depannya tak sadar bahwa ada dirinya berdiri di dekat mereka sampai ia bergerak. Seniman yang meraih banyak pujian di berbagai negara karena karya uniknya ini mengatakan foto-foto karyanya merepresentasikan posisinya di dalam masyarakat.
“Tiap orang memilih sendiri jalannya untuk berhubungan dengan dunia luar. Saya memilih untuk membaur dengan lingkungan,” ungkapnya di sela-sela pameran. Liu lahir pada 1973 di Provinsi Shandong, China. Ia mendapatkan gelar Sarjana Seni Murni dari Shandong College of Arts pada 1995. Pada 2001, ia memperoleh gelar master di bidang yang sama dari Central Academy of Fine Arts di Beijing.
Liu mendapatkan inspirasi untuk menciptakan “seni siluman” saat pemerintah China menghancurkan desa seniman Suo Jia Cun di Beijing pada 2005. Tergerak oleh penghancuran tersebut, Liu menggunakan karya seni yang tidak biasa ini sebagai aksi protes diam melawan keputusan pemerintah China saat itu.
Berikut poto-potonya :
sumber
Berikut poto-potonya :
Kalau yang ini salah satu proses pembuatannya :
sumber
0 komentar:
Posting Komentar
Bebas tapi tetep jaga kesopanan berkomentar ya gan n sis juga ^_^